Teknik Informatika

Program studi Teknik Informatika (TI) berdasarkan keputusan BAN-PT Nomor SK 10556/SK/BAN-PT/Ak-PPJ/S/VIII/2021 menyatakan Bahwa program studi Teknik Informatika Terakreditasi mendapat peringkat B.

Program Studi S-1 Teknik Informatika STMIK Time adalah Program Studi yang bergengsi dengan jenjang karir beragam dan sangat diperlukan di Era Revolusi Industri 5.0. Kurikulum selalu di Update mengikuti perkembangan dunia IT dan dunia usaha.

VISI PROGRAM STUDI

Menjadi program studi yang unggul dan menghasilkan sumber daya manusia dalam bidang pengembangan sistem informasi serta mampu menerapkan pada organisasi  perusahaan dan dunia industri untuk tingkat nasional pada tahun 2030.

MISI PROGRAM STUDI
  1. Menyelenggarakan proses pembelajaran yang kreatif, inovatif serta profesional dibidang keilmuan informatika.
  2. Menyelenggarakan penelitian dan pengabdian masyarakat sebagai wujud kontribusi pada pengembangan ilmu pengetahuan dan pemanfaatan teknologi informasi.
  3. Meningkatkan kerjasama dengan lembaga lembaga pemerintah maupun swasta yang terkait dalam bidang keilmuan informatika.
TUJUAN PROGRAM STUDI

Menghasilkan lulusan yang memiliki kompetensi utama dan pendukung sesuai dengan visi program studi teknik informatika.
● Kompetensi Utama :

  1. Mampu dalam menggunakan dan mengembangkan desain grafis serta multimedia sebagai media komunikasi dan informasi.
  2. Mampu merancang dan membangun perangkat lunak dalam memecahkan permasalahan di bidang informatika baik yang berbasis dektop, web dan mobile.
  3. Mampu memecahkan masalah dengan memanfaatkan teknologi informasi secara kreatif dan inovatif

● Kompetensi Pendukung :

  1. Membekali lulusan untuk mampu melanjutkan studi ke jenjang yang lebih tinggi (Master) dan (Doktor).
  2. Meningkatkan kegiatan penelitian dan pengabdian pada masyarakat baik dalam kualitas maupun kuantitas dalam bidang ilmu informatika.
  3. Mampu bekerja secara mandiri dan mengembangkan kewirausahaan.
  4. Mampu menghasilkan penelitian dan karya ilmiah dalam bidang ilmu informatika.


Ketua Program Studi Teknik Informatika :

Robet, S.Kom., M.Kom

Quotes : “Transforming Your Future in STMIK Time”